Daun kelor yang memiliki nama ilmiah (Moringa oleifera) merupakan tanaman tropis yang berasal dari kaki bukit Himalaya Asia Selatan. Tanaman ini sering digunakan sebagai pengobatan tradisional oleh nenek moyang kita secara turun temurun.
Daunnya yang berbentuk kecil-kecil menjadi ciri khas dari daun kelor sendiri serta kemampuan untuk tumbuhnya sangat baik sehingga sering kita jumpai dimana-mana.
Daun kelor juga biasa disebut The Miracle Tree atau pohon ajaib yang terbukti secara alamiah merupakan sumber obat yang kandungannya diluar kandungan tanaman pada umumnya.
Daun kelor mengandung nutrisi yang melimpah diantaranya kalsium, besi, protein, Vitamin A, Vitamin B, dan vitamin C serta mengandung zat besi yang lebih tinggi dari pada sayuran lainnya.
Masyarakat Indonesia biasanya menggunakan daun kelor dan direbus sebagai mengobati berbagai penyakit.
Selain itu kandungan daun kelor juga terbukti sebagai penangkal radikal bebas atau serimg disebut antioksidan, membantu mengatasi peradangan, membantu mengontrol tekanan darah, memeliharara Kesehatan dan fungsi otak, membantu menurunkan kadar gula darah, pembunuh bakteri serta membantu dalam meningkatkan daya tahan tubuh.
Daya tahan tubuh atau system imunitas secara sederhana dapat diartikan sebagai sistem kerja tubuh dalam melawan penyakit terutama penyakit yang disebabkan oleh virus.
Secara alamiah tubuh akan memproduksi imunitas sendiri didalam tubuh untuk melawan penyakit, akan tetapi ketika lemah atau sakit akan menyebabkan imunitas tubuh kita menurun.
Semakin rendah imunitas kita maka semakin tinggi juga penularan penyakit terutama virus kedalam tubuh kita, begitpun sebaliknya sehingga menjaga ataupun meningkatkan imunitas itu sangat penting.
Meningkatkan daya tahan tubuh ketika jaman sekarang ini apalagi dimusim pandemic Covid-19 menjadi prioritas setiap orang.
Salah satu pencegahan agar kita tidak mudah terinfeksi virus Covid-19 dengan menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh kita.
Beberapa cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi Vitamin C, berolahraga, menggunakan tanaman yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh salah satunya daun kelor.
Apakah Daun Kelor Dapat Meningkatkan Daya Tahan Tubuh?
Kandungan senyawa daun kelor terbukti dapat meningkatkan daya tahan tubuh yakni kandungan saponin.
Mekanisme daun kelor dalam peningkatan daya tahan tubuh dengan meningkatkan aktivitas sel fagosit, meningkatkan aktivitas fagositosis, meningkatkan angka sel darah putih sehingga simungil daun kelor ini dapat digunakan sebagai alternatif untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Selain itu, belakangan ini BPOM mengelurakan beberapa list ramuan yang dapat digunakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh diantaranya ramuan daun kelor.
Sementara cara pembuatan ramuan daun kelor untuk meningkatkan daya tahan tubuh versi BPOM :
Bahan yang digunakan:
• 2 genggam daun kelor
• 2 cangkir air
Adapun cara pembuatannya sangat gampang, mudah dan praktis cukup rebus air dengan mendidih kemudian daun kelor dimasukkan kedalam air mendidih tersebut lalu matikan apinya. Step terahir cukup disaring.
Sementara untuk penggunaanya antara anak-anak dan dewasa tidak sama. Penggunaa bagi orang dewasa digunakan dua kali sehari satu cangkir, sedangkan untuk anak-anak bisa digunakan dua kali sehari setengah cangkir.
Oleh sebab itu dimasa pandemi ini untuk meningkatkan daya tahan tubuh tidak perlu melakukan hal-hal aneh atau cara hoax yang disebarkan oleh sumber yang tidak percaya dan tidak bertanggung jawab.
Dengan rempah-rempah yang melimpah dan mudah didapatkan, sebagai warga Indonesia kita dapat memanfaatkan rempah (Daun kelor) tersebut untuk meningkatkan daya tahan tubuh kita.
Comments